Sementara Apple memperkenalkan AirPods generasi ke-4 dalam ajang “It’s Glowtime”, mereka tidak mengumumkan AirPods Pro baru. Kendati demikian, raksasa asal Cupertino tersebut menghadirkan fitur baru untuk menjaga kesehatan pendengaran, mencegah hilang pendengaran pengguna pada AirPods Pro 2.
Memanfaatkan machine learning, AirPods Pro 2 secara default bakal melindungi pengguna dari kebisingan lingkungan yang keras tapi tanpa mengurangi kualitas suara asli sekitarnya. Ini berkat kekuatan dari chip H2 yang kini mampu mengurangi suara keras intermittent hingga 48.000 kali per detik.
Misalnya saja dalam skenario konser, memakai AirPods Pro 2 diklaim dapat melindungi pendengaran pengguna sekaligus menjaga musik tetap terdengar alami dan jelas. Selain itu, ada juga fitur Hearing Test untuk mengetahui bagaimana kesehatan pendengaran pengguna secara cepat.
AirPods Pro 2 juga akan menggunakan hasil test tadi untuk membuat penyesuaian audio sehingga pengguna yang sudah mengalami kurang pendengaran dapat mendengar suara di sekitar dengan lebih baik termasuk percakapan. Dengan kata lain, earphone TWS tersebut bisa dipakai sebagai alat bantu dengar, meskipun tak bisa mengganti sepenuhnya.
Baca Juga: Apple Umumkan Warna Baru dari AirPods Max! • Jagat Gadget (jagatreview.com)
Fitur-fitur anyar untuk kesehatan pendengaran pada AirPods Pro 2 tersebut bakal tersedia di lebih dari 100 negara. Namun, untuk saat ini Apple masih menunggu sertifikasi izin edar dari otoritas kesehatan global yang dikatakan dalam waktu dekat.